Juara Umum di ISSAC II MTsN 4 Diraih MIN 2 Aceh Barat Daya

oleh -515 Dilihat

SIGUPAINEWS.COM|ABDYA – Kegiatan Islamic, Sport, Science, and Art Competition (ISSAC) II Madrasah Stanawiyah Negeri (MTsN) 4 Aceh Barat Daya resmi berakhir setelah ditutup oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten setempat, Kamis (16/2/2023).

Dalam kegiatan yang dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Abdya, Salman Alfarisi, perwakilan Sekda Abdya, Kepala Dinas Pendidikan Abdya, Gusvizarni serta sejumlah undangan lainnya itu keluar sebagai juara umum MIN 2 Aceh Barat Daya.

Keputusan MIN 2 Abdya sebagai juara umum tersebut setelah madrasah yang berlokasi di Jalan Pendidikan, Gampong Meudang Ara, Kecamatan Blangpidie itu setelah berhasil menyabet tujuh piala dalam berbagai bidang yang diperlombakan.

Baca juga

Kepala MTsN 4 Abdya, Saiful Azhari dalam sambutan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara ISSAC 2 tersebut.

“Kami sangat berbangga dan berbahagia sebagai salah-satu lembaga pendidikan formal yang terletak di pusat kota Blangpidie dapat memberikan pelayanan pendidikan terbaik bagi putra-putri Aceh Barat Daya,” kata Saiful.

Namun demikian, lanjutnya, selama proses itu berlangsung, pihaknya memerlukan kerjasama yang kuat dan kesabaran yang baik.

“Faktanya, kami tetap menerima dan membuka diri dalam menerima seluruh calon peserta didik dengan berbagai latar belakang yang berbeda-beda. Mulai dari siswa-siswi pindahan, dengan berbagai keterbatasan maupun yang berprestasi,” tutur Saiful.

Ditambah lagi, sebut Saiful, Gedung belajar yang terbatas, transportasi yang minim, akses jalan yang minim maupun sarana prasarana lainnya.

“Tetapi, kami tetap optimis dan yakin bahwa dengan bersama kita bisa memajukan pendidikan Aceh Barat Daya yang hebat. Yang bermartabat serta berkarakter Melalui mimbar ini, kami sangat berharap dukungan dan bantuan bapak-ibu sekalian dalam mewujudkan cita-cita yang mulia ini,” kata Saiful.

“Dengan uluran tangan dan dukungan bapak ibu sekalian lah, akan terasa mudah bagi kami untuk mewujudkannya. Menuju madrasah yang berkarakter, berketerampilan maupun unggulan yang menjadi kebanggaan bagi putra-putri Aceh Barat Daya,” sambungnya.

Pada kesempatan itu, Saiful juga berpesan, kepada pemenang dalam kegiatan tersebut untuk tidak berbesar hati, dan kepada yang belum beruntung untuk terus mencobanya kembali.

“Kegiatan ini untuk silahturahmi kita, untuk meningkatkan kreativitas anak-anak didik, jadi jangan berkecil hati bagi yang belum menang, insyaallah ke depan akan lebih baik,” pungkas Saiful.

Terpisah Kepala MIN 2 Abdya Yulisman, S.Ag, pada media ini menyampaikan pesan-pesan untuk siswa-siswi khususnya MIN 2 agara terus belajar dan terus belajar untuk terus menjadi lebih baik lagi

“Juara umum yang kita peroleh hari ini adalah sebuah hasil kerja keras dewan guru dan siswa sekalian, saya berharap kita terus mengasah kemampuan dan terus meningkatkan lagi siswa-siswa kita yang lain sampai menjadi baik dan terbaik,” ujarnya.(*)