Mualaf di Abdya Dapat Pembinaan dan Bantuan Sarana Ibadah dari Baitul Mal

oleh -52 Dilihat

SIGUPAINEWS.COM|ABDYA – Sebanyak 44 orang mualaf di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mendapat pembinaan dan bimbingan dari Baitul Mal Kabupaten (BMK) Abdya pada Selasa (21/11/2023).

Kegiatan ini diadakan di Kantor BMK Abdya yang berlokasi di lantai dasar Masjid Agung Baitul Ghafur dan dibuka secara resmi oleh Ketua BMK Abdya, Zulbaili.

Melalui anggotanya, Tgk Syamsul Qamar, Zulbaili menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menguatkan aqidah para mualaf yang telah mendapat petunjuk dari Allah SWT agar tetap istiqamah sebagai muslim yang baik.

Baca juga

“Kami berharap dengan kegiatan ini, para mualaf di kabupaten Abdya dapat meningkatkan pemahaman mereka tentang agama Islam,” kata Tgk Syamsul.

Tgk Syamsul juga menekankan bahwa para mualaf membutuhkan bimbingan, perlindungan, dan perhatian dari semua pihak. Ia mengakui bahwa para mualaf sering menghadapi berbagai masalah, seperti masalah keluarga, ekonomi, dan pekerjaan.

“Oleh karena itu, kami mengajak semua pihak untuk berpartisipasi dalam pembinaan mualaf, agar mereka dapat menjadi muslim yang sempurna,” tambahnya.

Tgk Syamsul menjelaskan bahwa banyak orang yang beranggapan bahwa masuk Islam hanya cukup dengan mengucapkan dua kalimat syahadat dan tidak ada lagi kewajiban lain.

“Padahal, kewajiban kita tidak berhenti sampai di situ, tetapi kita harus terus memberikan ilmu agama kepada mereka agar mereka dapat mengamalkannya,” ujarnya.

Untuk mengatasi masalah-masalah yang dihadapi para mualaf, Baitul Mal Abdya telah melakukan beberapa program, antara lain:

– Menyalurkan santunan sebesar Rp1,5 juta kepada 21 mualaf yang baru masuk Islam kurang dari 3 tahun.

– Meluncurkan program pemberdayaan ekonomi mualaf dengan memberikan modal usaha kepada mualaf yang berjiwa wirausaha.

Kegiatan yang berlangsung sehari penuh ini juga dihadiri oleh anggota Badan Baitul Mal lainnya, yaitu Salman Syarif S.P, Asmaul Husna Amd, Tgk Hirman S.Pd.I, dan Sekretaris Baitul Mal Iin Supardi S.S M.E.I.

Para mualaf yang hadir mendapat bimbingan dari empat narasumber, yaitu Tgk Musliadi dari MPU Abdya, Tgk Ahmad Azhar Hasan (Abati) Pimpinan Dayah Al Mubarrakah Seunaloh Blangpidie, Dr. Salman Al Farisi Kepala Kemenag Abdya, dan Tgk Syamsul Qamar dari Baitul Mal.

Selain itu, Baitul Mal Abdya juga memberikan bantuan sarana ibadah kepada para mualaf, seperti sarung, mukena, Al Qur’an, buku tajwid, buku tuntunan shalat, dan sembako.(*)